5 Inspirasi Bingkisan untuk Kamu yang Peduli Lingkungan

Reading time: 3 menit
inspirasi bingkisan
Ilustrasi. Foto: pixabay

Memberikan bingkisan menjadi cara yang efektif untuk berbagi kebaikan. Bingkisan biasanya diberikan untuk orang terkasih, seperti orang tua, suami/istri, anak, teman dan pasangan kekasih. Nah bagi kamu yang ingin memberikan bingkisan anti mainstream sekaligus memperhatikan aspek lingkungan, 5 inspirasi bingkisan berikut ini dapat menjadi referensi sobat Greeners.

inspirasi bingkisan

Ilustrasi. Foto: pixabay

1. Makanan dan minuman yang dibuat sendiri

Sebagian orang memberikan hadiah berupa berbagai macam makanan dan minuman ringan yang disatukan dalam bentuk bingkisan atau parcel. Parcel biasanya dibungkus dengan bungkus plastik ditambah hiasan pita plastik. Meskipun terlihat cantik, bungkus dan pita plastik tersebut umumnya tidak digunakan kembali dan berakhir menjadi sampah.

Daripada menimbulkan sampah plastik lebih banyak, kita bisa memberikan makanan dan minuman yang kita buat sendiri. Jika membuat kue kering, hasilnya bisa ditaruh dalam wadah stoples, atau untuk makanan basah bisa memakai tempat/wadah makanan yang dapat dipakai ulang. Nah untuk minuman kita bisa menempatkannya dalam botol berulang kali pakai atau tumbler. Cara ini tentunya lebih ramah lingkungan dan bernilai.

(Selanjutnya…)

Top