Buah Pisang dan Manfaatnya Bagi Kesehatan Kulit Wajah

Reading time: 2 menit
Pisang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satunya dapat menjadi masker untuk kesehatan kulitmu. Foto: Shutterstock

Siapa yang tidak mengenal buah pisang? Buah yang satu ini digemari oleh banyak orang karena memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang enak. Selain itu, buah ini juga kaya akan kandungan nutrisi dan kaya akan manfaat kesehatan.

Selain memiliki rasa yang enak dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh, rupanya buah berwarna kuning yang satu ini masih menyimpan manfaat lainnya. Melansir dari situs Healthline, masker dari buah yang satu ini dipercaya dapat membantu menjaga kesehatan kulit wajah lho!

Untuk mengetahui apa saja manfaat dari buah pisang bagi kesehatan kulit wajah, yuk simak tulisan di bawah ini!

1. Buah Pisang Mampu Kurangi Kerutan di Wajah

Buah pisang kaya akan kandungan nutrisi yang mampu menjaga kesehatan kulit wajah, seperti kalium, vitamin B-6, vitamin C dan juga vitamin A. Selain itu, buah yang satu ini juga kaya akan kandungan silika yang mampu meningkatkan produksi kolagen.

Mengaplikasikan masker pisang pada wajah dipercaya dapat membantu meningkatkan kadar kolagen pada kulit dan mengurangi kerutan. Selain itu, rutin menggunakan masker dari buah ini juga dapat mengencangkan kulit wajah yang mulai kendur.

2. Buah Pisang Membuat Kulit Wajah Semakin Glowing

Buah pisang kaya akan antioksidan yang mampu melawan radikal bebas di dalam tubuh. Mengaplikasikan masker pisang pada wajah dapat melindungi wajah dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu, masker dari buah yang satu ini juga dapat membuat wajah semakin glowing atau segar bercahaya.

3. Membantu Meredakan Jerawat yang Meradang

Kandungan vitamin A pada buah pisang rupanya dapat membantu meredakan jerawat yang meradang. Selain itu, kandungan fenolik pada buah yang satu ini juga mengandung antimikroba yang dapat mengobati luka pada jerawat.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, gunakanlah masker pisang secara rutin. Sobat Greeners juga bisa menambahkan sedikit madu pada campuran masker pisang.

4. Mampu Mengatasi Kulit Kering

Buah pisang mengandung vitamin B-6 dan potasium yang dipercaya dapat melembapkan wajah.  Untuk mendapatkan manfaat tersebut, cobalah untuk membuat campuran masker dari pisang dan alpukat, lalu aplikasikan pada wajah secara rutin.

5. Mencegah Kerusakan Kulit Wajah Akibat Sinar Matahari

Rutin menggunakan masker buah pisang juga dapat meningkatkan kemampuan alami kulit wajah untuk mencegah kerusakan akibat sinar matahari. Hal tersebut dikarenakan buah yang satu ini kaya akan antioksidan, vitamin A, vitamin C dan juga vitamin E.

Untuk mencegah kerusakan wajah akibat sinar matahari, jangan lupa juga untuk selalu mengaplikasikan tabir surya sebelum memulai aktivitas.

Meskipun jarang terjadi, reaksi alergi terhadap pisang mungkin saja terjadi. Jika Sobat Greeners memiliki alergi terhadap pisang atau lateks, sebaiknya hindari penggunaan buah yang satu ini untuk merawat wajah. Temui dokter kulit jika mengalami kemerahan atau ruam setelah mengaplikasikan masker pisang pada wajah.

Penulis: Anggi R. Firdhani

Sumber:

Healthline

Top