Timur Tengah Kembangkan Desa Mandiri Energi

Reading time: 2 menit
desa mandiri

Earthbag Dome. Foto: inhabitat.com

Urban Structure

Merupakan bangunan yang paling besar di desa ini, dengan desain yang mirip dengan bangunan-bangunan semi permanen yang biasanya berdiri di daerah-daerah kumuh di negara berkembang. Mudah dibangun dan dengan biaya murah, bangunan berbentuk kotak ini bisa memenuhi kebutuhan seperti gedung sekolah.

Bangunan ini dibuat dari kayu lapis atau triplek yang mudah didapat dan harganya murah, namun para perancangnya menambahkan lapisan insulasi panas yang terbuat dari bahan-bahan murah lainnya: batang jerami atau bulu biri-biri yang belum diproses. Ventilasi dibuat dengan atap ganda; atap pertama dari daun palem yang memungkinkan ventilasi alami dan pendinginan alami, sementara bagian atasnya berupa atap metal yang melindungi dari hujan.

Di bagian belakang rumah terdapat panel surya yang bisa diatur untuk mendapatkan energi optimal. Sebuah oven bertenaga surya juga dipasang sebagai alat memasak yang ramah lingkungan.

Earthbag Dome

Dibangun berdasarkan metode yang dikembangkan oleh arsitek dari Amerika yang lahir di Iran bernama Nader Khalili di tahun 1980. Bangunan yang mudah dibangun dan murah ini menggunakan tanah yang dimasukkan ke dalam kantong-kantong sehingga tercipta struktur yang stabil dan seimbang dari segi suhu ruangan di dalamnya. Karena berbentuk kubah, tidak diperlukan tiang untuk mendukung atapnya.

Penulis: NW/G15

Top