Kain Pintar Ini Dapat Menyejukkan Tubuh Pemakainya

Reading time: 2 menit
Foto: Huazhong University of Science and Technology

Para peneliti dari Universitas Sains dan Teknologi Huazong, Tiongkok, berhasil mengembangkan teknologi “kain pintar” yang tidak biasa. Ya, mereka berhasil menciptakan kain dengan jenis baru yang dapat membuat pemakainya tetap merasa sejuk di tengah panasnya cuaca. Para peneliti membuat kain istimewa tersebut dengan cara menggabungkan beragam material ke dalam serat benang.  Adapun material yang mereka gunakan yaitu serat teflon, titanium oksida, dan asam polilaktat.

“Teflon dan titanium oksida berfungsi untuk memantulkan sinar ultraviolet dengan cara yang mirip seperti tabir surya. Di sisi lain, asam polilaktat memancarkan sinar inframerah alih-alih menahannya. Penemuan ini dapat berkontribusi untuk mengurangi ketidaknyamanan yang muncul karena meningkatnya suhu udara,” jelas Guangming Tao, ketua dari tim peneliti, dalam Euronews.

Guaming menjelaskan bahwa melalui kontrol yang ketat dan terencana, kain pintar ciptaan mereka kini memiliki daya pancar mid-inframerah yang nyaris sempurna. Hal tersebut dapat memaksimalkan proses pembuangan panas pada kain, dan dapat membuat kain memiliki efek menyejukkan yang lebih baik.

Setelah melakukan berbagai proses pengujian, Guaming dan peneliti lainnya menemukan fakta bahwa kain pintar tersebut dapat bekerja  secara efisien jika berwarna putih. Selain itu, mereka juga menemukan bahwa kain tersebut bekerja dengan baik saat bersentuhan langsung dengan pori-pori kulit si pemakainya. Di bawah terik matahari, suhu kulit yang terlapisi oleh kain ini hanya akan mengalami kenaikan suhu sebesar satu derajat.

“Di sisi lain, suhu kulit yang terlapisi dengan kain katun biasa akan mengalami peningkatan suhu sebesar lima derajat di bawah terik matahari. Ini tentu saja dapat menimbulkan ketidaknyamanan,” ujar Guaming.

Mulai Dilirik Oleh Perusahaan Fesyen Global

Meskipun kain pintar ciptaan Guaming dan tim masih berada dalam proses pengembangan, rupanya banyak perusahaan fesyen yang mulai tertarik untuk menggunakan kain tersebut. Beragam perusahaan fesyen lokal dan global tertarik untuk mengintegrasikan kain tersebut dengan produk pakaian yang lazim dikenakan sehari-hari.

Sebagai langkah awal untuk memperkenalkan kain pintar ini kepada masyarakat luas, tim peneliti bekerja sama dengan produsen tekstil ramah lingkungan Polartec. Polartec sendiri telah lama terlibat dalam proses produksi pakaian dari merek-merek ternama seperti Prada dan Adidas.

“Kami berharap kain pintar ini akan tersedia dalam jangka waktu satu tahun dari sekarang,” kata Guaming.

Penulis: Anggi R. Firdhani

Sumber:

Euronews

Top