8 Cara Belanja Ramah Lingkungan

Reading time: 3 menit
Ilustrasi: Ist.

Keinginan berbelanja seringkali membuat kita lupa untuk berbuat ramah terhadap lingkungan. Barang yang dikonsumsi pun lebih karena ‘lapar mata’ dan bukan prioritas utama.

Untuk menyikapi ‘lapar mata’ ini, berikut cara yang dapat dilakukan oleh Sobat Greeners ketika ingin berbelanja seperti dilansir dari www.wwf.org.au :

1. Belilah produk lokal
Sebelum membeli sebuah barang, coba pikirkan kembali seberapa jauh jarak yang harus ditempuh oleh makanan atau benda yang akan kamu beli tersebut dari tempatnya di produksi. Jarak yang ditempuh oleh barang impor memberikan pengaruh dalam pencemaran lingkungan. Akan lebih baik untuk mengonsumsi produk lokal karena tidak harus menempuh jarak yang jauh yang dapat menimbulkan jejak karbon.

Top