Pemurni Air Portabel Bertenaga Surya

Reading time: 2 menit
Pemurni Air Portabel
Pemurni air portabel bertenaga surya. Foto: gosun.co

Meskipun beberapa kegiatan dapat dilakukan dari rumah di tengah pandemi Covid-19, tetapi ada beberapa kegiatan yang mengharuskan untuk keluar. Menjaga kebersihan dan mengikuti aturan dapat menghindarkan diri dari penularan virus korona. Cara lain untuk mencegah penyebaran coronavirus adalah dengan rajin mencuci tangan. Namun, saat berada di luar sering kali sulit untuk mencuci tangan karena keterbatasan fasilitas maupun ketersediaan air bersih.

GoSun Flow memperkenalkan cara nyaman dan berkelanjutan untuk mengakses air bersih di mana saja dan kapan saja. Perusahaan yang berbasis di Cincinnati ini membuat inovasi pemurni air portabel yang memanfaatkan energi matahari. Mereka menetapkan standar tinggi untuk produk inovatif tersebut.

Baca juga: Metode Pertanian Tanpa Lahan dan Tanah

Pemurni air Flow dilengkapi dengan pelindung serbaguna lengkap dengan keran, pompa, filter, pengisi daya, dan kemampuan tenaga surya. Selain menggunakan energi matahari, baterai Flow juga kompatibel dengan USB sehingga pompa dapat digunakan dengan powerbank.

Pemurni Air Portabel

Foto: gosun.co

Inovasi ini juga dapat dilengkapi dengan paket tambahan seperti peningkat suhu dan termometer. Kepala faucet yang fleksibel atau disebut dengan “Faucet Flex” dilengkapi dengan penjepit yang dapat dilepas dan dapat menempel ke tempat-tempat seperti cabang pohon, meja, dan pagar.

Alat ini dapat mengurangi sistem pemurnian air tradisional dan kebutuhan mekanisme pemompa tangan yang membutuhkan banyak tenaga. Pompa otomatis bertenaga USB memiliki kapasitas untuk memurnikan satu liter air per menit. Filter juga dapat diganti serta bertahan sampai sampai seribu liter.

Baca juga: Apartemen Mikro dari Kontainer Bekas

Pompa filter GoSun Flow terdiri dari tiga filter, yakni, disc filter polipropilena yang membantu mengurangi filter dari penyumbatan dan patogen, filter karbon berefisiensi tinggi, dan filter berserat nano alumunium. Filter dilengkapi dengan komponen yang dapat diganti sehingga tidak perlu memperbaiki keseluruhan sistem jika rusak.

Ketika selang ditempatkan ke sumber air tawar, air akan mengalir melalui pompa filtrasi dan keluar melalui selang westafel. Selang juga dapat dipasangkan ke botol air agar air dapat diminum secara langsung.

Penulis: Mega Anisa

Top