Ketahui 8 Keunikan Semut di Sekitar Kita!

Reading time: 2 menit
keunikan semut
Foto : Shutterstock

Kali ini, mari kita kenali beberapa keunikan semut. Semut termasuk ke dalam famili Formicidae, Ordo Hymenoptera. Binatang kecil ini terdiri dari 14 sub famili, yaitu Nothomymeciinae, Myrmeciinae, Ponerinae, Dorylinae, Aneuritinae, Aenictinae, Ecitoninae, Myrmicinae, Pseudomyrmicinae, Cerapachyinae, Leptanillinae, Leptanilloidinae, Dolichoderinae dan Formicinae

Semut sering kita jumpai berbagai tempat. Satwa ini hidup dan tersebar luas pada berbagai habitat kecuali di perairan. Mereka juga mampu beradaptasi dengan baik pada lingkungan manusia. Meskipun hampir tersebar di semua habitat terrestrial, perubahan tempat tinggal sangat mempengaruhi keberadaan mereka. Respons semut yang sangat sensitif terhadap perubahan tersebut menjadikannya sebagai bioindicator ekosistem. Mereka dapat dijadikan model ideal untuk mengukur dan memonitor keanekaragaman hayati.

Greeners telah merangkum dari berbagai sumber delapan keunikan semut di sekitar kita. Apa saja yuk simak!

  1. Semut merupakan salah satu anggota Kelas Insekta/Hexapoda (serangga) yang memiliki keanekaragaman hayati tinggi. Keragaman yang dimiliki semut meliputi keragaman jenis serta keragaman peran ekologi.
  2. Semut berperan sebagai herbivor, karnivor / predator, omnivor maupun detritivor. Sebagai detritivor atau pengurai, semut berperan dalam merombak materi organik menjadi anorganik dalam tanah. Sebagai predator, semut potensial untuk dimanfaatkan sebagai agen pengendali hayati dalam program pengelolaan hama terpadu (PHT).
  3. Keberadaan semut memiliki peran penting sebagai ecosystem engineer atau soil engineer selama proses pembuatan sarang. Berdasarkan tulisan ilmiah Siti Latifatus Siriyah, Tunghai University (2017), peran penting semut sebagai soil engineer, yaitu semut ikut berperan dalam merombak material organik. Material organik seperti serasah, batang dan cabang mati, binatang mati merupakan produk hutan yang perlu dipecah menjadi partikel yang lebih kecil, sehingga akhirnya dapat dirombak menjadi senyawa organik atau nutrien yang dapat diserap kembali oleh tumbuhan. Aktifitas perombakan tersebut penting dalam proses pembentukan material organik tanah.
  4. Semut mempunyai sifat sosial yang mirip seperti manusia, contohnya pemberani karena mereka berani menyerang organisme lain yang mengganggu meskipun ukuran tubuh 100 kali lebih besar dari mereka.
  5. Semut merupakan serangga yang lincah karena ia dapat berlarian ke atas dan ke bawah pohon sepanjang hari.
  6. Satwa ini juga terkenal disiplin. Mereka selalu membantu kegiatan kelompoknya. Tak seekor semut pun yang meninggalkan kelompoknya.
  7. Semut adalah serangga yang cerdas. Mengapa? Karena semut membangun sistem komunikasi di antara mereka dengan mengeluarkan aroma dan sentuhan tertentu. Dalam waktu singkat semua anggota kelompok dapat mengetahui apabila terjadi sesuatu dalam kelompoknya dan mereka akan langsung melakukan pembagian tugas apa yang harus dilakukan.

Seperti halnya sejarah sosial manusia, semut juga memakai sistem kasta, layaknya rayap dan lebah. Setiap koloni semut, tanpa kecuali, tunduk pada sistem kasta secara ketat.

Penulis : Sarah R. Megumi

Sumber

Top