Jeruk Purut, Tanaman Penghambat Demam Tifoid

Reading time: 2 menit
demam tifoid
Jeruk purut (Citrus hystrix). Foto: wikemedia commons

Tanaman jeruk purut (Citrus hystrix) dikenal cukup baik di masyarakat Indonesia. Umumnya masyarakat menggunakan daun dan perasan kulit jeruk purut sebagai penyedap rasa dalam masakan dan penetral bau amis daging atau ikan. Tidak hanya terkenal sebagai bumbu penyedap masakan, jeruk purut juga memiliki khasiat sebagai bahan obat-obatan tradisional.

Berdasarkan sumber kajian ilmiah, daun jeruk purut mengandung sabinena dan limonene yang berguna untuk kosmetik, aromaterapi pencuci rambut, antelmintik, obat sakit kepala, nyeri lambung dan biopestisida. Daun jeruk ini juga mengandung alkaloid polifenol, α-tokoferol, minyak atsiri, tannin, steroid triterpenoid, sitronellal, flavanoid sianidin, myricetin, peonidin, quercetin, luteolin, hesperetin, apigenin, dan isorhamnetin.

Pada penelitian perbandingan antara hasil uji fitokimia jeruk bali (Citrus maxima) dan jeruk purut (Citrus hystrix). Jeruk purut memiliki kandungan flavanoid dan steroid lebih banyak daripada jeruk bali.

demam tifoid

Jeruk purut (Citrus hystrix). Foto: wikemedia commons

Jeruk purut, atau dalam perdagangan internasional dikenal sebagai ‘kaffir lime’, tergolong tanaman perdu (memiliki ketinggian 3-5 meter). Baunya harum dan banyak ditanam orang di pekarangan atau di kebun-kebun. Daunnya merupakan daun majemuk menyirip beranak daun satu. Bunganya berbentuk bintang, berwarna putih kemerah-merahan atau putih kekuning-kuningan. Bentuk buahnya bulat telur, kulitnya hijau berkerut, berbenjol-benjol, rasanya asam agak pahit.

Dalam kemasan dan ruang penyimpanan yang baik, daun jeruk purut bisa bertahan selama sekitar satu minggu. Sementara buah dalam keadaan utuh, bisa bertahan dalam jangka waktu sekitar dua minggu.

Penghasil minyak atsiri

Jeruk purut termasuk famili Rutaceae yang berpotensi sebagai penghasil minyak atsiri. Minyak atsiri daun jeruk purut disebut kaffir lime oil, banyak digunakan dalam industri makanan, minuman, farmasi, parfum dan pewarna. Dalam industri pangan banyak digunakan sebagai pemberi cita rasa dalam produk olahan.

Minyak atsiri merupakan metabolit sekunder yang termasuk dalam kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap serta dijadikan ciri khas aroma dari suatu jenis tumbuhan dari kandungan yang dimilikinya. Untuk pengambilan minyak atsiri dilakukan tiga cara yaitu pengempaan, ekstraksi menggunakan pelarut dan proses destilasi.

Pada bidang medis, jeruk purut memiliki kemampuan menghambat pertumbuhan bakteri. Demam tifoid atau orang awam mengenalnya dengan istilah demam tifus, merupakan masalah kesehatan yang sering terjadi di negara berkembang yang disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi. Disinyalir perasan kulit jeruk purut dapat menghambat pertumbuhan bakteri tersebut, karena memiliki senyawa aktif yang terkandung dalam buahnya. Sehingga, pemanfaatan tanaman jeruk perut juga dapat menjadi alternatif pengobatan yang aman dan cukup murah.

demam tifoid

Penulis: Sarah R. Megumi

Top